oke deh

Gayus Akui Terima $3,5 Juta dari Alif Kuncoro Pengacara KPC, Aji Wijaya, "Itu kan hanya pengakuan Gayus. Dalam hukum berlaku prinsip siapa yang mendalilkan, dia yang harus membuktikan." BERITA TERKAIT Gayus Tambunan Berharap Bebas Gayus Tambunan Menyesal 'Salah Jalan'

Senin, 22 November 2010

Profil Lurah Kandang Mas

Ikhlas Hadapi Masalah

RADAR BENGKULU – Sahun Rusfi’i, BA Lurah Kandang Mas, Kota Bengkulu memiliki rasa tanggung jawab penuh terhadap permasalahan yang dihadapi warganya. Rasa tanggung jawab tersebut ditunjukkannya dengan menyelesaikan sendiri setiap permasalahan tanpa meminta bantuan terhadap pihak lain.
“Saya menyelesaikan semampu saya permasalahan yang sedang dihadapi warga. Saya akan berusaha permasalahan tersebut tidak sampai melibatkan camat apalagi walikota,” kata Sahun Rusfi’i, kepada Radar Bengkulu.
Pria kelahiran Manna, 7 Februari 1956 ini menceritakan bahwa untuk menjalankan pekerjaan butuh sifat iklas. Sebab tanpa sifat tersebut pekerjaan yang sedang dilakukan tidak akan membuahkan hasil sesuai dengan yang diharapkan.
“Kalau saya menjalani pekerjaan ini santai tapi pasti. Dan yang terpenting sifat iklas yang harus ada di dalam diri saya, agar semua pekerjaan yang saya lakukan sesuai dengan harapan saya,” tambah Sahun.
Sahun menceritakan suka waktu menjabat sebagai kelurahan yaitu dengan berbaur dengan masyarakat bisa menambah keluarga dan temannya. “Sebelum saya berbaur sama masyarakat tentunya saya harus mendekati dulu warga disini, dengan mendatangi suka duka warga. Dengan saya aktif di kegiatan masyarakat, saya merasa keluarga saya bertambah,” ujar Sahun.
Namun ada sedikit duka yang dialami Sahun menjabat sebagai lurah, yakni kurangnya pemahaman masyarakat tentang program-progran bantuan pemerintah seperti pendidikan dan kesehatan. Untuk mengatasi hal tersebut, Sahun dan pegawai kelurahan mengadakan sosialisasi tentang kekurang pahaman warga tentang hal tersebut.
“Banyak warga yang mengira kalau ada pendidikan gratis berarti mereka akan bebas dari seluruh biaya sekolah. Agar mereka paham batasan mana saja yang digratiskan oleh pemerintah saya terangkan langsung sama warga semacam sosialisasi. Saya berharap dengan penjelasan tersebut warga bisa paham sebatas mana pendidikan dan kesehatan gratis yang di kasih pemerintah,” papar Sahun. (cw14)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar